Kami akan menerapkan ilmu pengetahuan anugrah Allah SWT untuk menyuburkan dan meningkatkan produksi tanah pertanian, meremediasi tanah tercemar minyak, reklamasi lahan bekas tambang, dan pengolahan limbah cair industri Anda.

Senin, 04 November 2013

PUPUK SILIKA GARNUL DARI TERAK BAJA

Non Komoditi | Sarana & Prasarana

Pupuk Silika Granul dari Terak Baja

12:13 WIB | Rabu, 03 Juli 2013 | Sarana & Prasarana, Non Komoditi | Penulis : Julianto

Pupuk menjadi salahsatu komponen sarana produksi pertanian (saprotan) yang mampu mendongkrak produktivitas. Terlepas dari apakah itu pupuk organik ataupun anorganik, tapi keberadaan pupuk menjadi syarat penting dalam usaha tani.
Dalam penyaluran pupuk harus memenuhi syarat enam tepat (jumlah, tempat, jenis, harga, mutu dan waktu). Karena itu jika pupuk datang terlambat, apalagi yang pemerintah subsidi, petani pasti meradang. Sebab, pupuk menjadi faktor yang dapat meningkatkan kesuburan tanah.
Salahsatu unsur hara yang bisa meningkatkan kesuburan tanah adalah Silika (Si), terutama pada tanaman padi (Oryza sativa), jagung (Zea mays), dan tebu (Saccharum officinarum). Unsur hara Si bermanfaat dalam mendukung pertumbuhan tanaman yang sehat.
Staf Peneliti Biology dan Kesehatan Tanah, Balai Penelitian Tanah, Bogor, Rosmimik mengatakan, Silika adalah hara yang menguntungkan bagi tanaman padi. Hara ini dibutuhkan bagi pembentukan daun, batang, dan akar yang kuat. “Jika kekurangan hara Silika  pada tanaman padi, akan menyebabkan daun-daun menjadi lunak dan terkulai,” katanya dalam artikel yang dikirimkan kepada Sinar Tani, beberapa waktu lalu.
Kondisi tersebut akan mengurangi kegiatan fotosintesis tanaman padi, sehingga hasil gabah berkurang. Kekurangan Silika juga akan meningkatkan kepekaan tanaman terhadap penyakit seperti blas yang disebabkan Pyricularia grisea atau bercak coklat karena Helminthosporium.
Karena itu untuk meningkatkan kesuburan tanah perlu asupan pupuk Silika. Sebab, unsur hara N, P, dan K umumnya dikembalikan ke dalam tanah melalui pemupukan. Sebaliknya, unsur Si dan unsur mikro tidak dikembalikan ke dalam tanah. “Pada lahan sawah intensif dan lahan sawah yang berbahan induk aluvial sangat membutuhkan tambahan unsur hara Si,” kata Rosmimik.
Editor : Julianto
http://tabloidsinartani.com/read-detail/read/pupuk-silika-granul-dari-terak-baja/

Catatan :
Produk ini di buat di Production Site CV. MARROS LESTARI berdasarkan kerjasama dengan Peneliti Biology dan Kesehatan Tanah, Balai Penelitian Tanah, Bogor.

Tidak ada komentar: